Selasa, 10 November 2015

Kebahagiaan Bintang Persija Jelang Piala Jenderal Sudirman

Ramdani Lestaluhu saat berseragam Timnas (depan). (Foto: Okezone/Arif Julianto)

Gelandang Persija Jakarta, Ramdani Lestaluhu, sedang bahagia. Ia resmi menyandang status sebagai ayah setelah putra pertamanya yang diberi nama Rafaizan Rafif Lestaluhu lahir di RSIA Kemang Medical Care, Minggu 8 November 2015.
Rafaizan memiliki berat empat kilogram dan panjang 51 sentimeter. Ia pun bersyukur karena anak dan istrinya selamat.
"Alhadumdulillah saya sangat senang, anak kami telah lahir serta istri dan anak saya selamat. Saya sangat bersyukur," kata Ramdani mengutip situs resmi Persija, Senin (9/11/2015).
Karena sang istri baru melahirkan, Ramdani belum bisa bergabung dalam pemusatan latihan 'Macan Kemayoran' yang digelar di Malang. Tapi ia akan berusaha secepatnya menyusul rekan-rekannya.
"Aku baru mau komunikasi dahulu kepada manajemen dan pelatih karena istri baru melahirkan. Aku mau urus rumah sakit dahulu dan secepatnya bergabung bersama Persija," jelasnya.
Ramdani pun bertekad memberikan permainan terbaik untuk Persija. "Yang pasti saya siap untuk Piala Jenderal Sudirman, lagipula persiapan kita lebih matang saat ini. Sekarang kan para pemain sudah kumpul lama dan kondisi juga sudah pada kembali," pungkasnya.

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.
Copyright © 2010 SING PENTING HEPI ! | Design : Noyod.Com | Images: Moutonzare